Berfikir Positif

Written By alisonglap on Monday 18 January 2016 | 1/18/2016 11:48:00 pm


Bagaimana kabar sahabat semua? Semoga senantiasa baik. Aamiin. Alhamdulillah sahabat kali ini bisa kembali mengisi ruang sharing ini lagi. Mungkin mulai sekarang gaya bahasa saya di blog ini ada perubahan, berbeda dari artikel-artikel sebelumnya. Sekarang lebih komunikatif, lebih santai, iya harapanya sih agar pengunjung blog ini berasa lebih nyaman, lebih enak dibaca dan lebih mudah dipahami. Mudah-mudahan. Aamiin.

Baik sahabat, artikel ini sebenarnya kelanjutan dari artikel sebelumnya yang berkaitan dengan Tips Menjadi Manusia Beruntung. Jikalau dahulu saya membahas faktor yang pertamanya (silahkan di buka lagi linknya), sekarang saya akan membahas faktor yang kedua, apa itu? yaps sesuai dengan judulnya yaitu "Berfikir Positif".

Jikalau saahabat sering membaca buku pengembangan diri atau motivasi tentu tidak asing lagi dengan istilah berfikir positif. Bagi sahabat yang mungkin baru pertama buka internet dan atau baru dengar istilah berfikir positif saya jabarkan deh befikir positif itu simpelnya mengelola pikiran untuk memandang suatu keadaan dari sudut pandang positif atau kebaikan. Langsung ane beri contoh biar gampang dinalar.

Ketika ban kita bocor waktu mau berangkat kerja misal. Kebanyakan orang pasti berfikir kejadian ini menyebalkan alias apes bin sial. Tetapi orang yang berfikiraan positif melihat kebaikan atau mencari celah kebaikan dari kejadian yang tidak mengenakan tadi. Misal berfikir kejadian ini bisa menjadi latihan kita bersabar, bisa memperbanyak dzikir atau barangkali dengan kejadian itu kita diingatkan atas kedzoliman kita terhadap motor hehehe jarang diservice misal. Yang jelas berfikir positif itu mencari 1001 hikmah kebaikan dari suatu kejadian.

Terus apa hubungannya dengan keberuntungan? Orang yang berfikir positif akan memancarkan aura kebaikan, optimisme, akan tampak bersemangat, pantang menyerah dan lain-lain yang baik-baik pokoknya. Sehingga apa? Orang akan nyaman ketika bertemu dengan orang yang berfikir positif. Nah hal ini akan menyebabkan keberuntungan pada orang yang berfikir positif. Misal saja, orang tentu akan lebih senang menjalin kerjasama atau mempercayakan urusan kepada orang yang semangat, pantang menyerah di banding dengan orang yang malas daan suka mengeluh. Betul?

Maka kesimpulannya orang yang berfikir positif akan memposisikan atau mengikhtiarkan dirinnya Menjadi Manusia Beruntung. Keberuntungan Itu Diciptakan. Wallohulam.


Ditulis Oleh : alisonglap ~Ali Romadhon Songlap

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul Berfikir Positif yang ditulis oleh Ali Romadhon Songlap yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 1/18/2016 11:48:00 pm

2 komentar:

  1. betul,dengan berpikir positif membuat kita semakin dewasa dalam memaknai segala sesuatu

    ReplyDelete

Buku Karyaku

Buku Karyaku
Antologi Puisi Guru

Kategori

Popular Posts