Memaknai Waktu

Written By alisonglap on Tuesday 11 September 2018 | 9/11/2018 10:34:00 pm

Sahabat Ali..Begitu cepatnya waktu berlalu, tak terasa tepat hari ini kita dipertemukan dengan tahun baru hijriyah, atau tahun baru Islam.

Sahabat Ada 3 waktu moment yang seringkali menohok bagi saya yaitu waktu pergantian tahun masehi, hijriyah dan usia. Ketika bertemu dengan hal itu yang terlintas adalah sudah sejauh mana target saya terpenuhi? Perubahan apa yang ada selama setahun ini?
Serta pertanyaan-pertanyaan yang semisal yang mengganggu pikiran dan hati.

Sejatinya urgensi dari moment pergantian waktu adalah evaluasi. Kenapa penting? Karena waktu itu sangat terbatas, namun waktu yang terbatas ini kelak akan menentukan waktu yang tak terbatas. Maka jika kita tidak bisa memanfaatkan waktu yang terbatas ini maka kita benar-benar akan menjadi manusia yang merugi. Sebagaimana yang dikatakan oleh salah satu sahabat Nabi, Umar bin Khatab Rodiallohuanhu  Hitunglah dirimu sekarang, sebelum kamu dihitung.

Selain itu Allah Tuhan kita juga mengingatkan agar manusia sentiasa menghitung perbuatan yang dilakukan. 

 Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan." (QS. Al-Hasyr: 18)


Sedikit merenung, berapa lama sih kita hidup? Misal usia manusia sekrang rata-rata 60 tahun, padahal 1 hari di akhirat itu 1000 tahun. Maka jika demikian dapat dihitung  bahwa :
1 hari akhirat = 1000 tahun,
24 jam akhirat = 1000 tahun,
3 jam akhirat = 125 tahun,
1,5 jam akhirat = 62,5 tahun.

 Maka  mengherankan jika diwaktu yang amat sebentar ini, kita justru menyia-nyiakan modal waktu ini, Sahabat Ali maka menghadapi pergantian waktu hendaknya kita bersikap biasa namun terus belajar mengevaluasi agar waktu tak terbuang sia-sia.Itulah makna waktu yang sebenarnya.

Ditulis Oleh : alisonglap ~Ali Romadhon Songlap

Muh.Akram Anda sedang membaca artikel berjudul Memaknai Waktu yang ditulis oleh Ali Romadhon Songlap yang berisi tentang : Dan Maaf, Anda tidak diperbolehkan mengcopy paste artikel ini.

Blog, Updated at: 9/11/2018 10:34:00 pm

0 komentar:

Post a Comment

Buku Karyaku

Buku Karyaku
Antologi Puisi Guru

Kategori

Popular Posts